Dahsyat ! Social Media Terpopuler


Terbaik-social-media
Terbaik-Social Media atau media komunikasi dalam interkasi sosial dalam dunia maya sekarang banyak sekali yang bermunculan. Kemunculan social media ini tidak hanya menambah keragaman dan jenis social media yangada tetapi juga tiap-tiap social media ini memiliki keunggulan dan ciri khas masing-masing.

Nah, berikut saya list atau daftar social media yang populer di pakai oleh penduduk bumi. Apa itu? Siap-siap baca ulasan berikut :
1. Facebook
Facebook adalah sebuah layanan jejaring sosial dan situs web yang diluncurkan pada bulan Februari 2004 yang dimiliki dan dioperasikan oleh Facebook, Inc. Pada Mei 2012, Facebook memiliki lebih dari 900 juta pengguna aktif, lebih dari separuhnya menggunakan peralatan bergerak. Pengguna harus mendaftar sebelum dapat menggunakan situs ini. Setelah itu, pengguna dapat membuat profil pribadi, menambahkan pengguna lain sebagai teman, dan bertukar pesan, termasuk pemberitahuan otomatis ketika mereka memperbarui profilnya. Selain itu, pengguna dapat bergabung dengan grup pengguna dengan ketertarikan yang sama, diurutkan berdasarkan tempat kerja, sekolah atau perguruan tinggi, atau ciri khas lainnya, dan mengelompokkan teman-teman mereka ke dalam daftar seperti "Rekan Kerja" atau "Teman Dekat".

2. StumbleUpon
StumbleUpon merupakan situs sosial bookmark yang memungkinkan para penggunanya untuk menemukan dan merekomendasikan konten web yang ada. Fitur-fitur yang ada memungkinkan para pengguna untuk menemukan dan menilai halaman web, foto dan video yang dipersonalisasikan sesuai dengan selera dan kepentingan mereka dengan menggunakan peer-sourcing dan prinsip-prinsip situs jejaring sosial.

3. Youtube
YouTube adalah sebuah situs web video sharing (berbagi video) populer dimana para pengguna dapat memuat, menonton, dan berbagi klip video secara gratis. Umumnya video-video di YouTube adalah klip musik (video klip), film, TV, serta video buatan para penggunanya sendiri.

4. Twitter
Twitter adalah sebuah situs web yang dimiliki dan dioperasikan oleh Twitter Inc., yang menawarkan jejaring sosial berupa mikroblog sehingga memungkinkan penggunanya untuk mengirim dan membaca pesan yang disebut kicauan (tweets). Kicauan adalah teks tulisan hingga 140 karakter yang ditampilkan pada halaman profil pengguna.

5. Reddit
Reddit adalah layanan social bookmarking. Penggunanya bisa menyajikan link baru mengenai sebuah konten di internet. Pengguna lainnya selanjutnya akan memberikan vote untuk menentukan apakah ratingnya naik atau turun. Semakin tinggi perolehan vote, maka semakin besar peluang link halaman web tersebut muncul di halaman muka Reddit.

6. Pinterest
Pinterest adalah ia merupakan bulletin board berbasis web, tempat orang berbagi foto atau pernak pernik lainnya yang disukai dalam penanda bernama 'pin'. Sejauh ini situs tersebut hanya terbatas pada mereka yang sudah di-invite. Minta teman Anda yang sudah memiliki akun di sini untuk mengundang Anda. Atau bila tidak, kirimkan request dan submit alamat email Anda ke Pinterest langsung.

7. LinkedIn
LinkedIn adalah situs web jaringan sosial yang berorientasi bisnis, terutama digunakan untuk jaringan profesional. Sampai September 2007 situs ini memiliki lebih dari 14 juta pengguna terdaftar, meliputi 150 industri dan lebih dari 400 bidang ekonomi yang diklasifikasi menurut jasanya.

Nah, itulah info buat Anda terkait dengan social media=media sosial yang sekarang lagi populer. 
Tambahan : Jika Anda ingin mengeceknya Anda bisa melihatnya di alamat berikut  klik aja
Ini buktinya, tapi ini 1 tahun (juni 2011-juni 2012).
Source: StatCounter Global Stats - Social Media Market Share
Comments
0 Comments
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...